NYAMAN - AMAN - AKUR - AKRAB

Senin, Januari 18, 2010

Peresmian Rumah Baca 'Melati'

Minggu, 17 Januari 2010 Acara peresmian rumah baca 'Melati' sukses di gelar, peresmian tersebut sediannya akan dihadiri oleh Bp Walikota Depok (Bp Nur mahmudi) akan tetapi ada suatu dan lain hal, maka peresmian tersebut di lakukan oleh Ibu Nur Qoamriah, Ssi (anggota DPRD kota depok komisi D) dan Bpk Lurah kelurahan Cinangka (Bpk Zainal).

Acara sendiri dimulai pukul 09.30 dibawah cuaca mendung bahkan gerimis di pagi harinya, acara dimuali dgn pembacaan kalam illahi oleh Sdr Asep diteruskan sambutan ketua Panitia sekaligus Koordinator Rumah baca (Ibu Hj Maftuhah Jakfar), dilanjutkan sambutan Ketua RT 03 (Bp Widodo Tri Admojo) dan peresmian oleh Ibu Nur Qomariah (Anggota DPRD Depok) yang diawali dengan sambutan peresmian. dalam sambutannya Ibu Nur selaku anggota komisi D yg membawahi bidang pendidikan memberikan apresiasi yg tinggi kepada pengurus rumah baca atas usahanya merintis berdirinya taman bacaan masyarakat ini.

Ibu Nur berjanji akan mensuport pendidikan non formal semacam ini karena hal itu telah membantu pemerintah dalam hal penyediaan fasilitas pendidikan, jadi pemerintah tinggal mensuport dananya sedangkan yg SDM dan tempat sudah ada' begitu papar Ibu Nur.
penutup sambutan dilakukan oleh Bp Lurah Cinangka (Bp Zainal) dan Doa olah Bp Ustd Jamal D Rahman.



Jumat, Januari 15, 2010

Rumah Baca 'Melati' di launching Minggu 17 Jan 2010




Taman bacaan masyarakat 'Rumah baca Melati' yang berada di blok C perumahan wismamas sudah lama tidak aktif, sejak tempat yang lama (rumah salah seorang warga Rt 03) di renovasi untuk dihuni pemiliknya praktis kegiatan taman bacaan tersebut berhenti.
Insyaallah pada hari Minggu 17 Jan 2010 taman bacaan melati akan kembali aktif sebagai tempat berkumpul para 'kutu buku' yang gemar membaca, pada hari tersebut akan dilaunching kembali aktifitas yang selama 'terhenti', setelah sekian lama membangun taman bacaan melalui swadaya warga dan suport dari donatur .
hadirilah pembukaan/lauching rumah baca melati beserta keluarga, karena acaranya juga akan diisi penampilan dari anak-anak RT 03 dibawah binaan tante Oi.... semoga semua lancar dan sukses...amin.